Bangun Infrastruktur Hijau, Pemerintah Dongkrak Pembangkit EBT hingga Ekosistem Kendaraan Listrik

Berita, Ekonomi, Nasional134 Dilihat
banner 468x60

Arusberita.id – Pemerintah berkomitmen untuk menekan produksi emisi gas rumah kaca (GRK), sebagai realisasi dari ratifikasi Perjanjian Paris. Komitmen ini bakal dilakukan melalui berbagai upaya pembangunan infrastruktur hijau nasional.

Wakil Menteri Luar Negeri Pahala Mansury mengatakan, pemerintah berkomitmen untuk memangkas 31,9 persen emisi GRK pada 2030 dengan upaya sendiri. Sementara itu, dengan bantuan internasional emisi GRK ditargetkan dapat dipangkas hingga 43,2 persen.

banner 336x280

“Kita juga berkomitmen untuk mencapai nol emisi karbon pada 2060,” ujar dia, dalam acara ASEAN Indo-Pacific Forum di Jakarta, Rabu (6/9/2023).

Lebih lanjut Pahala bilang, untuk merealisasikan target tersebut, pemerintah berfokus pada 5 inisiatif pembangunan infrastruktur hijau.

Pertama, pemerintah akan mendongkrak kapasitas pembangkit listrik berbasis energi terbarukan. Pahala menyebutkan, Indonesia memiliki potensi energi terbarukan yang sangat besar, mulai dari panas bumi dengan potensi 22 gigawatt, air 75 gigawatt, hingga biomass 60,6 gigawatt.

Oleh karenanya, untuk memaksimalkan potensi tersebut, pemerintah telah menuangkan rencana pemanfaatan energi terbarukan dalam Rencana Umum Penyediaan Tenaga Listrik (RUPTL) 2021-2030.

Kemudian, pemerintah juga akan meningkatkan pemanfaatan bahan bakar hijau seperti biofuel hingga hidrogen hijau. Langkah ini telah dilakukan PT Pertamina (Persero) dengan meluncurkan sejumlah produk bahan bakar hijau.

Upaya ketiga yang dilakukan pemerintah ialah pengembangan ekosistem kendaraan listrik. Pahala menyebutkan, upaya ini dilakukan dengan mengandalkan besarnya cadangan nikel dalam negeri.

Dengan cadangan nikel sebesar 26 persen cadangan global, Indonesia berencana membangun industri baterai dengan kapasitas mencapai 140 GWh pada 2030.

Pada saat bersamaan, pemerintah berencana membangun klaster industri hijau, sehingga dapat terkoneksi satu sama lain. Hal ini diperlukan agar Indonesia dapat berpartisipasi dalam rantai pasok kendaraan listrik dunia.

“Sebagaimana kita tahu, seluruh negara ASEAN memiliki ambisi menjadi bagian dari rantai pasok ekosistem kendaraan listrik global,” kata Pahala.

Terakhir, pemerintah akan memperkuat sinergitas industri hijau lintas negara, khususnya di kawasan Asia Tenggara. Langkah konkrit dari sinergi ini ialah melalui pembangunan pelabuhan ramah lingkungan dan penyimpanan ramah lingkungan.

“Hal tersebut menjadi elemen kunci dalam mengembangkan ekosistem yang lebih kohesif dan regionalisasi rantai pasokan ekosistem kendaraan listrik,” ucap Pahala.

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar

  1. เรียกเช็ค สถิติ การเข้าเล่น คาสิโนแบบออนไลน์
    cmd 368 และเจอกับ ประสบการณ์ที่ดีมาก ที่ได้จากคาสิโนชั้นนำของเว็บไซต์ cmd 368 เพื่อให้คุณได้เพลิดเพลินกับการเล่นคาสิโนที่มีผู้เข้าชมมากที่สุดและรับรองความปลอดภัย ร่วมท้าทายโชคชะตารุ่งเรืองและได้รับประสบการณ์ที่ไม่ว่าจะเป็นผู้เล่นใหม่หรือผู้เล่นมืออาชีพ.